PILIH NEGARA/WILAYAH ANDA

Sarung Tangan Keselamatan Listrik dan Aksesorinya

Solusi Perlindungan Ansell untuk Keselamatan Pekerjaan Listrik

Memperkenalkan Sarung Tangan Insulasi Karet ActivArmr® & Pelindung Kulit

Komponen dan peralatan listrik biasanya membuat pekerja menghadapi risiko tersengat atau tersetrum listrik. Meskipun pada tegangan rendah, kemungkinan terjadi kecelakaan dan cedera masih ada. Karena itulah, sarung tangan kulit dan insulasi karet kami dianggap sangat penting untuk meningkatkan keselamatan di tempat kerja Anda.

Pelajari portofolio kami Hubungi kami

Solusi Keselamatan Listrik ActivArmr®

Sarung tangan insulasi karet Kelas 00 menawarkan perlindungan tangan yang sesuai dari pelepasan muatan listrik hingga 500V ac | 750V dc, sedangkan Kelas 0 tetap efektif pada tegangan hingga 1.000 ac | 1.500 dc. Hubungi kami mengenai ragam produk lengkap sarung tangan keselamatan listrik tegangan rendah, dengan berbagai spesifikasi dalam hal fitur khusus, tingkat kenyamanan, dimensi, ergonomika, dan lainnya. Kami juga menawarkan sarung tangan insulasi karet dan pelindung kulit untuk memenuhi semua kebutuhan.

Lihat ragam produk kami

Sarung tangan insulasi karet 1, 2, 3, dan 4 memastikan perlindungan tangan yang sesuai terhadap pelepasan muatan listrik dengan rentang antara 1.000V ac | 1.500V dc hingga 36.000V ac | 54.000V dc. Pelajari ragam produk sarung tangan insulasi karet kami yang luas yang dirancang agar tahan terhadap sengatan listrik tegangan tinggi, dan rasakan berbagai dimensinya, fitur khusus, tingkat kenyamanan, ergonomika, dan lainnya. Anda pasti akan menemukan sarung tangan listrik insulasi karet yang tepat yang sesuai dengan kebutuhan khusus Anda.

Lihat ragam produk kami

Untuk memastikan keselamatan di tempat kerja sembari mempertahankan integritasnya, sarung tangan insulasi karet harus dipakai dengan dikombinasikan dengan pelindung dari kulit yang sesuai Hal ini sangat penting untuk memperpanjang usia pakai sarung tangan insulasi karet. Pelindung dari kulit juga menawarkan ketangkasan lebih baik, serta ketahanan lebih baik dari sayatan, tusukan, dan abrasi. Sebagai pelengkap, kami menyarankan untuk menggunakan tas penyimpanan katun untuk membantu melindungi integritas sarung tangan keselamatan listrik dan mendapatkan usia pakai yang lebih lama.

Lihat ragam produk kami

Bank Pengetahuan

Panduan untuk RIG dengan Pelindung Kulit

Sarung tangan insulasi karet dan pelindung kulit adalah komponen APD yang sangat penting untuk tugas yang melibatkan risiko listrik. Pelajari cara Anda bisa mengoptimalkan perlindungan untuk waktu di tempat kerja yang lebih aman.

Diagram Peringkat Busur Api

Memahami peringkat Busur Api untuk sarung tangan insulasi karet akan menghadirkan tempat kerja yang lebih aman dan lebih terlindungi.

Tingkat Kinerja EN388 untuk ActivArmr®

Tahukah Anda tingkat kinerja untuk sarung tangan ActivArmr® Electrical? Baca di bawah ini!

Pembersihan dan Penyimpanan Sarung Tangan Pelindung Listrik

Tahukah Anda pembersihan dan penyimpanan yang tepat membantu memperpanjang masa pakai sarung tangan? Baca langkah-demi-langkah proses untuk membersihkan dan menyimpan sarung tangan insulasi listrik.

Proses Penanganan Keluhan Ansell

Kami berdedikasi untuk menganalisis dan memproses semua keluhan pelanggan untuk membantu memberikan kepuasan pelanggan yang lebih baik. Baca untuk mempelajari kebijakan pengembalian dan penanganan keluhan kami.

Tanya Jawab tentang Sarung Tangan Listrik

Sarung tangan insulasi karet merupakan pilihan sarung tangan yang lebih disarankan untuk semua jenis pekerjaan terkait listrik, karena sarung tangan tersebut pada umumnya dirancang untuk melindungi dari bahaya listrik. Pekerja seharusnya selalu dilengkapi dengan kombinasi yang tepat antara sarung tangan insulasi karet dan pelindung dari kulit karena paparan langsung terhadap listrik yang lebih dari 500 volt dapat menyebabkan kerusakan serius pada tubuh dan organ manusia. Untuk menghindari cedera atau kematian di tempat kerja, penting untuk memahami efek samping merugikan dari paparan terhadap listrik sebelum melakukan tugas terkait listrik.
Ketika bekerja menangani listrik, praktik yang dianggap standar adalah melakukan prosedur lockout-tagout (LOTO) terlebih dahulu untuk menghindari pelepasan energi yang tidak terduga, karena ini merupakan bentuk kendali terbesar terhadap bahaya listrik. Entah Anda terlibat dalam pekerjaan listrik di lokasi konstruksi, sebagai pekerja utilitas, atau bahkan dalam proyek perbaikan rumah, ada banyak jenis sistem sarung tangan dan kombinasi yang perlu dipertimbangkan. Di Ansell, kami biasanya merekomendasikan untuk memakai sarung tangan pelindung dari kulit di atas sarung tangan insulasi karet, terutama ketika butuh perlindungan dari sayatan, tusukan, abrasi, dan jenis kerusakan eksternal.
Dalam situasi apa pun saat sifat bahaya listrik bisa bervariasi, pekerja harus memakai sarung tangan yang dinilai untuk ketahanan busur api dan api. Industri otomotif, misalnya, telah menjadi semakin kompleks seiring berjalannya waktu dan sekarang melibatkan suku cadang dan komponen listrik yang lebih banyak dibandingkan sebelumnya. Sejak tahun 2017, pasar kendaraan listrik (EV) telah mengalami perkembangan pesat, dengan mobil listrik menjadi pilihan yang lebih layak bagi pembeli mobil baru. Bagi pekerja manufaktur, hal ini telah menyebabkan meningkatnya kebutuhan untuk perlindungan dari sengatan listrik, busur api, dan cedera lainnya di tempat kerja. Untuk memenuhi spesifikasi modern ini, Ansell menawarkan ragam produk unik sarung tangan keselamatan listrik yang diuji secara ketat sesuai dengan persyaratan Busur Api NFPA 70E untuk menghadirkan ketahanan tambahan dari panas dan perlindungan dari bahaya seperti tersengat listrik dan luka bakar karena listrik.

Memilih sarung tangan listrik yang tepat mungkin terlihat menakutkan pada awalnya, namun pada kenyataannya malah jauh lebih mudah. Pertama, penting untuk menentukan tegangan maksimum yang akan Anda hadapi, lalu pilih kelas sarung tangan dengan nilai setara atau di atas tegangan tersebut.

 

Tegangan Rendah:
Kelas 00 dan 0

  • Kelas 00: Penggunaan Tegangan Maksimum AC DC: 500V ac | 750V dc
  • Kelas 0: Penggunaan Tegangan Maksimum AC DC: 1.000V ac | 1.500V dc

Tersedia dalam warna kuning, merah, dan hitam. Dengan pilihan kelas dan panjangnya.

 

Tegangan Tinggi:
Kelas 1, 2, 3, dan 4

  • Kelas 1: Penggunaan Tegangan Maksimum AC DC: 7.500V ac | 11.250V dc
  • Kelas 2: Penggunaan Tegangan Maksimum AC DC: 17.000V ac | 25.500V dc
  • Kelas 3: Penggunaan Tegangan Maksimum AC DC: 26.500V ac | 39.750V dc
  • Kelas 4: Penggunaan Tegangan Maksimum AC DC: 36.000V ac | 54.000V dc

*Tersedia dalam warna kuning, merah, dan hitam. Dengan pilihan kelas dan panjangnya.

Sarung tangan insulasi listrik Ansell terbuat dari lateks karet alam dan menggunakan proses pencelupan eksklusif yang ramah lingkungan yang mengahadirkan fleksibilitas superior dan kinerja daya genggam yang luar biasa. Fasilitas manufaktur kami mematuhi dua standar akreditasi global, EN6093 untuk Eropa dan ASTM D120 untuk Amerika, yang memastikan pekerja memiliki sarung tangan paling aman untuk bekerja. Sarung tangan insulasi listrik memberikan perlindungan pribadi dan kinerja berkualitas tinggi dalam lingkungan yang menantang saat perlindungan dari listrik menjadi prioritas utama.

ActivArmr RIG CI3 Application



Bergabunglah dengan Percakapan